Logo
Masuk

Kamis, 30 Mei 2024

4 Fakta Upin-Ipin, Asal Muasal nya?

Masa kecil kalian sangat menyenangkan pastinya jika kalian selalu menonton serial kartun Upin dan Ipin.

Serial Upin Ipin ini pertama kali tayang pada tahun 2007 yang merupakan serial animasi 3D diproduksi oleh Les'Copaque Production. Animasi ini sangat diminati oleh masyarakat Indonesia hingga saat ini pun tahun 2022 Upin Ipin masih ditayangkan di TV Indonesia. Kartun serial ini pun juga menjadi salah satu animasi paling populer di Malaysia.

Dari kalian mungkin banyak yang belum tahu mengenai beberapa fakta Upin Ipin yang tersembunyi dibalik film tersebut. Berikut merupakan 4 fakta Upin Ipin yang mungkin belum kalian ketahui, simak ulasannya.

1. Asal muasal kisah Upin dan Ipin yang sebenarnya

Beberapa waktu yang lalu ramai perbincangan di sosial media mengenai kisan Upin Ipin berasal dari kisah nyata yang merupakan khayalan semata dari Opah 10 tahun yang lalu.

Padahal nyatanya fakta Upin Ipin tentang asal muasal kisah Upin Ipin adalah bahwa ide cerita anak kembar botak tersebut merupakan sebuah ide yang berasal dari pengisi suara Opah yaitu Hajjah Ainon.

Hal tersebut disampaikan oleh tim produksi melalui akun Twitter @lescopaque "Idea asal cerita Upin & Ipin adalah dari Hajjah Ainon yang juga pelakon suara Opah. Setiap cerita yang ditulis bukan sahaja mudah dipahami tetapi juga sarat dengan mesej yang bermanfaat". Hajjah Ainon sendiri merupakan istri dari sang pendiri Les' Copaque sekaligus pencipta karakter Upin Ipin yaitu Burhanuddin Md Radzi.

2. Pencipta karakter Upin Ipin mengikutsertakan pengalamannya ketika dia dulunya dibesarkan di kampung

Hal itu merupakan fakta Upin Ipin yang belum diketahui banyak orang bahwa Burhanuddin Md Radzi ternyata menyisipkan pengalaman nyata beliau ke dalam cerita buatannya tersebut. Tidak hanya dari ide sang istri, Burhanuddin yang merupakan pencipta karakter Upin Ipin juga turut berperan besar dalam berbagai cerita keseharian dalam animasi buatannya tersebut dan dia pun juga berperan sebagai pengisi suara Tok Dalang.

3. Kenapa Upin dan Ipin tidak memiliki orang tua

Fakta Upin Ipin selanjutnya adalah jawaban dari kenapa Upin Ipin tidak memiliki orang tua. Dikutip dari pihak Les'Copaque menyatakan ketika Upin dan Ipin Musim 1 saat itu disiarkan di TV9 Malaysia. bahwa kisah tersebut merupakan sebatas projek sampingan saja. Namu karena banyaknya kendala seperti kurangnya tenaga kerja dan kurangnya waktu. membuat tidak adanya karakter baru yang dapat diproduksi. Oleh sebab itu akhir nya dari pihak Les'Copaque memilih untuk menjadikan Upin Ipin sebagai anak yatim piatu.

4. Kenapa Upin dan Ipin Botak

Mungkin banyak penonton serial animasi Upin Ipin ini bertanya-tanya kenapa pemeran Upin dan Ipin ini botak. Fakta Upin Ipin kenapa botak sebenarnya dikarenakan pihak produksi film tersebut merasa terlalu lama jika harus melakukan simulasi rambut serta dari pijak Les Copaque harus meminimalisir biaya dan mempercepat pembuatan animasi tersebut.

Hal itu yang membuat sampai sekarang kenapa Upin dan Ipin dirancang selalu memiliki rambut botak, yang membuat pembeda hanya sehelai rambut saja yang ada di kepala Upin. buku tentang sejarah berdirinya Les' Copaque Production dalam waktu dekat

Jika anda ingin mengetahui cerita dan sejarah berdirinya Les' Copaque Production, anda bisa mendapatkan buku karangan Tn Haji Burhanuddin yang akan beredar di pasaran pada bulan Maret mendatang.

Itulah tadi beberapa fakta Upin Ipin yang mungkin belum banyak diketahui oleh semua orang.

  1. Keywords:
  2. Upin Ipin
  3. Serial Animasi
  4. Les'Copaque Production
  5. Hajjah Ainon
  6. Burhanuddin Md Radzi
  7. Kartun Populer Malaysia
  8. Anak Yatim Piatu
  9. Fakta Upin Ipin
  10. Sejarah Les' Copaque