5 Oleh-oleh Makanan Kekinian dan Unik dari Pulau Dewata Bali, Apa Saja Ya?
Ketika mengunjungi tempat wisata hal yang penting yang tak luput dari wisatawan adalah berbelanja oleh-oleh khas daerah wisata.
Mulai dari cinderamata seperti gantungan, baju, miniatur apapun yang dapat mengingatkan tempat wisata itu pasti akan mereka beli. Apalagi destinasi yang dikunjungi adalah Bali, wilayah dengan penuh budaya unik nan mempesona.
Oleh-oleh apa saja yang patut kita beli saat sedang berwisata ke Pulau Dewata? Berikut ulasannya, yuk simak!
Kacang Disco

Source: Omiyago
Oleh-oleh makanan khas Bali pertama yang harus Anda coba adalah kacang disco. Cemilan yang satu ini cocok untuk dimakan sembari menonton film.
Makanan yang satu ini mudah dijumpai di toko oleh-oleh dengan rasa yang beragam dan unik yang bisa Anda bawakan untuk orang dirumah seperti rasa soto ayam, udang, rumput laut bahkan ayam taliwang.
Kopi Kintamani

Source: Kintamani.id
Tidak hanya terkenal dengan keindahan alam wilayahnya, Kintamani juga memiliki biji kopi yang terkenal dengan rasanya yang unik. Bahkan, Anda bisa mencium aroma jeruk di biji kopi tersebut.
Ini terjadi karena pohon kopi di sana menggunakan sistem yang dinamakan tumpang sari. Terkadang, pohon kopi tumbuh bersamaan dengan tanaman lainnya seperti buah jeruk dan kakao. Anda dapat menemukan kopi kintamani ini di toko oleh-oleh di Bali.
Pie Susu

Source: Travelingyuk.com
Jika oleh-oleh makanan khas Bali satu ini pasti banyak orang yang sudah tak asing lagi. Pie susu menjadi cemilan yang wajib dibeli saat Anda sedang pergi ke Bali.
Pie susu Bali juga menawarkan berbagai macam rasa seperti original (susu), keju, keju cokelat, atau rasa buah seperti strawberry dan blueberry.
Pia Legong

Source: Pia Legong
Oleh-oleh makanan khas Bali satu ini terbilang sangat eksklusif karena Anda hanya dapat membeli makanan ini di toko Pia Legong di Jalan Bypass Ngurah Rai.
Pia Khas Bali ini dibuat dengan cara tradisional tanpa bantuan mesin lho. Meskipun begitu, soal rasa tak perlu diragukan jika dibandingkan dengan makanan yang diproses dengan mesin.
Pia Legong juga memiliki banyak varian rasa seperti keju, cokelat dan kacang hijau.
Cokelat

Source: kintanmani.id
Beberapa waktu belakangan, produksi cokelat lokal Bali tengah naik daun dalam pembelian. Salah satu cokelat yang populer dan dapat dijadikan sebagai oleh-oleh makanan khas Bali adalah Heavenly Chocolate Bali.
Heavenly Chocolate Bali memiliki rasa cokelat yang beragam dan dibagi menjadi dua kategori yaitu alkohol dan non-alkohol. Untuk alkohol Anda bisa mencoba varian dengan rasa Rum dan Baileys. Sedangkan untuk kategori non-alkohol, ada beberapa varian rasa seperti Dark, Matcha, Milk Caramel, dan Taro.
Untuk membawa pulang oleh-oleh makanan khas Bali yang satu ini hendaknya Anda memesan beberapa hari sebelum pergi meninggalkan Bali. Selain Heavenly Chocolate Bali, ada juga Pod Chocolate yang bisa dibeli di Pod Factory di Mengwi, Pod Origin di Petang, atau Sanur Shop & Cafe di Sanur yang bisa Anda coba.
Itulah beberapa barang yang dapat beli dan dibawa pulang untuk dijadikan oleh-oleh khas Bali. Sebelum membeli hendaknya cek tanggal kadaluarsa jika membeli makanan dan cek kualitas barang dengan teliti jika membeli barang.