Logo
Masuk

Minggu, 02 Juni 2024

5 Rekomendasi Skincare Produk Lokal Terbaik yang Ampuh Atasi Jerawat

Merawat kulit berjerawat memang tidak mudah, sering kali menguji kesabaran sang pemilik kulit. Hal itu disebabkan karena setiap orang memiliki tipe kulit dan penyembuhan dengan cara yang berbeda-beda.

Selain itu, penyebab jerawat juga berbeda seperti produksi sebum berlebih atau terlalu sering membersihkan wajah dan menggunakan scrub. Atau bisa juga karena membersihkan wajah yang tidak benar atau menggunakan skincare atau make up tertentu.

Untuk mengatasi masalah tersebut disarankan untuk menggunakan skincare yang khusus untuk kulit berjerawat. Bahkan beberapa skincare produk lokal ampuh mengatasi masalah jerawat diwajah.

Berikut 5 rekomendasi skincare produk lokal yang ampuh atasi kulit berjerawat.

1. Sariayu Acne Series

Source: Amelia My ID

Source: Amelia My ID

Banyak orang di Indonesia pasti sudah mengenali produk lokal yang satu ini. Produk Sariayu sudah ada sejak lama dan menjadi andalan banyak wanita di Indonesia untuk masalah kulit mereka.

Skincare produk lokal yang satu ini memiliki 3 seri berbeda yang ampuh mengatasi jerawat seperti facial foam, cream mask, dan lotion. Untuk mendapat hasil yang maksimal kamu bisa menggunakan ketiga seri tersebut dan tentunya dengan harga yang terjangkau.

2. Mineral Botanica Acne Care

Source: Shopee

Source: Shopee

Skincare produk lokal terbaik untuk kulit berjerawat selanjutnya adalah Mineral Botanica Acne Care. Rangkaian yang disediakan oleh Mineral Botanica untuk masalah kulit berjerawat cukup lengkap, lho.

Beberapa produknya antara lain, acne care facial wash yang dapat membersihkan wajah secara merata, acne care cleansing milk untuk membantu mengatasi jerawat di wajah yang terdiri dari acne care toner, acne care face serum dan acne care day cream khusus untuk kulit berminyak.

3. Wardah Acnederm Series

Source: Lazada

Source: Lazada

Nah, jika merek yang satu ini pasti sudah sangat umum di telinga wanita Indonesia. Wardah juga memiliki produk seri khusus untuk kulit jerawat yang juga ampuh. Kamu dapat membeli rangkaian acne series dengan formula khusus yang diklaim aman untuk semua jenis kulit.

Dalam Wardah Acnederm Series terdiri dari cleansing foam, toner, day cream, night cream, blackhead balm, spothead gel dan face powder. Selain itu, skincare produk lokal yang satu ini juga mampu mencegah dan menghilangkan komedo yang membandel.

4. Elsh�Skin Acne Series

Source: Lazada

Source: Lazada

Merek Skincare produk lokal yang direkomendasikan untuk mengatasi jerawat di wajah keempat adalah Elsh�Skin Acne Series. Skincare asal Yogyakarta ini mengandalkan kandungan salicylic acid yang berfungsi untuk mengatasi jerawat. Kamu bisa membeli serangkaian produknya seperti acne cleansing wash, acne refresh toner, daily protection for acne dan acne night treatment.

5. Sensatia Botanicals Acne Series

Source: Dwi Ananta Sari

Source: Dwi Ananta Sari

Skincare produk lokal terakhir rekomendasi kami jatuh pada produk asal Bali, Sensatia Botanicals Acne Series. Produk ini diklaim menggunakan bahan-bahan alami untuk perawatan kulit yang aman.

Ada 7 produk yang bisa Anda coba untuk mengatasi masalah jerawat yaitu Sensatia Botanicals acne clarifying facial cleanser, acne clarifying facial scrub, toner, acne clarifying facial hydrate, serum, charcoal mask dan acne spot treatment.

Nah, itu dia 5 rekomendasi skincare produk lokal terbaik yang ampuh untuk mengatasi kulit berjerawat. Selain menggunakan skincare yang tepat, kamu juga harus menjaga pola makan dan stres agar masalah jerawat mudah diatasi.

  1. Keywords:
  2. Perawatan Kulit Berjerawat
  3. Skincare Produk Lokal
  4. Sariayu
  5. Mineral Botanica Acne Care
  6. Wardah Acnederm Series
  7. Elsh�Skin Acne Series
  8. Sensatia Botanicals Acne Series
  9. Treatment Jerawat Indonesia
  10. Salicylic Acid Skincare