Idola Milenial Indonesia, Ini Dia Fakta Unik Maudy Ayunda
Siapa yang tidak kenal dengan perempuan berprestasi Indonesia bernama Maudy Ayunda? Dengan nama asli Ayunda Faza Maudya, ia tak hanya satu dua kali membuat Indonesia bangga. Selain menjadi penyanyi dan aktris berbakat, apa saja fakta tentang Maudy Ayunda?
Berikut adalah fakta unik yang dimiliki Maudy Ayunda, cocok untuk jadi tokoh inspirasi generasi milenial, nih!
1. Diterima di Berbagai Universitas Dunia

Source: Instagram/maudyayunda
Maudy Ayunda beberapa kali diterima di universitas bergengsi di dunia lho. Universitas tersebut di antaranya adalah Columbia University, Brown University, New York University, bahkan Oxford University. Melalui berbagai pertimbangan, pilihannya akhirnya jatuh untuk berkuliah di Oxford University dengan jurusan PPE (Philosophy, POlitics, and Economics). Jurusan ini hanya ada di Oxford University lho dan untuk masuk jurusan ini harus melalui seleksi yang sangat ketat!
Tak sampai disitu saja, setelah lulus cumlaude, Maudy pun dilanda galau karena ia akhirnya kembali berhasil tembus 2 kampus paling bergengsi di dunia, yaitu Harvard dan Stanford! Akhirnya, Maudy Ayunda melabuhkan pilihannya untuk lanjut berkuliah di Stanford University. Keren banget, ya!
2. Pembicara Termuda di Forum Internasional

Source: Instagram/maudyayunda
Selanjutnya, fakta tentang Maudy Ayunda satu ini sangat membanggakan Indonesia. Bagaimana tidak, di usianya yang terbilang muda Maudy telah menjadi pembicara di forum kelas global The Regional Conference Evaluate the Millennium Development Goals and Looks to Creating a Foundation for the Post di tahun 2015 lalu.
Di forum tersebut, Maudy mempresentasikan tentang pembangunan dan pertumbuhan ekonomi, dengan dihadiri tokoh besar Mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan sejumlah pemimpin dunia lainnya. Keren sekali!
3. Fasih Bahasa Mandarin dan Spanyol!

Source: Instagram/maudyayunda
Fakta tentang Maudy Ayunda yang satu ini sudah tidak diragukan lagi ya. Maudy diketahui bisa berbahasa Mandarin dan Spanyol. Seperti yang kita tahu bahwa kedua bahasa tersebut bisa terbilang sulit untuk dipelajari, namun bisa dikuasai oleh Maudy. Sudah tak heran lagi kalau dulu Maudy pernah menjadi juara dalam speech competition di sekolahnya.
4. Seorang Penulis Buku Anak

Source: Instagram/maudyayunda
Percayakah kamu bahwa Maudy Ayunda merupakan penulis dibalik buku "Kina and Her Fluffy Bunny"? Yup, buku tersebut merupakan buku anak-anak dan Maudy Ayunda adalah sang penulis! Ternyata, menjadi penulis adalah salah satu impian Maudy.
5. Menjadi Aktivis hingga Mendirikan Sebuah Yayasan

Source: Instagram/maudyayunda
Tak hanya mahir dalam bernyanyi dan berakting, menjadi aktivis bahkan mendirikan yayasan adalah fakta tentang Maudy Ayunda selanjutnya. Bermula menjadi seorang aktivis, Maudy akhirnya mendirikan Yayasan yang ia namai “Maudy Ayunda Foundation”. Yayasan ini ia dirikan setelah menemukan banyak anak Indonesia yang sangat kurang mengadakan diskusi dan bedah hukum. Yayasan ini bergerak di bidang pendidikan seperti kecintaan seorang Maudy dalam dunia pendidikan.
Itulah 5 fakta unik Maudy Ayunda yang sangat cocok untuk dijadikan sebagai inspirasi bagi generasi milenial khususnya Indonesia. Memiliki sosok seperti Maudy Ayunda tentulah sangat membanggakan terlebih bisa membawa nama Indonesia ke kancah negara. Semoga kita bisa jadi the next Maudy Ayunda ya!