Logo
Masuk

Minggu, 02 Juni 2024

Tak Perlu Khawatir, 7 Produk Cat Rambut ini aman digunakan!

Belakangan ini warna rambut yang menggemaskan menjadi trend bagi anak-anak muda, mulai dari warna soft hingga perpaduan warna seperti idol Kpop favorit kamu. Namun, bagaimana dengan kamu yang masih merasa takut untuk mewarnai rambut indah kamu karena akan berefek pada kerusakan rambut. Berikut ini rekomendasi produk cat rambut yang halan dan aman untuk digunakan, asal jangan berlebihan ya!.

1. Garnier Color Naturals Cr�me Riche

Rekomendasi produk cat rambut yang pertama adalah  Garnier Color Naturals Creme Riche. Produk ini dikenal dengan  adanya campuran almond oil dan extra shine serum yang bermanfaat untuk menjaga kilau rambut, membuat kulit kepala terasa nyaman tanpa iritasi, serta untuk memperkuat akar rambut agar rambut tidak mudah rontok. Dengan harga 41 ribu kamu sudah bisa memperindah rambut kamu dengan sempurna.

2. NYU Creme Hair Colour

Nyu Creme Hair Colour juga bisa jadi rekomendasi produk cat rambut yang mengandung bahan-bahan alami seperti buah kiwi, strawberry, dan apel. Dengan adanya kandungan buah-buahan tersebut, saat pegaplikasi cat rambut ini dapat membuat rambut menjadi segar dan tidak berbau menyengat. Untuk satu produk NYU Creme Hair Colour dibandrol dengan harga 10 ribu, murah kan?. Saat pengunaan cat rambut ini jangan lupa menggunakan sarung tangan dan kuasnya ,ya!.

3. Beautylabo Hair Color

Produk cat rambut dengan campuran coconut dan almond oil sangat bagus untuk rambut, produk Beautylabo Hair Color lah salah satu produknya yang mencampurkan dua kandungan tersebut. Kandungan tersebut dapat bermanfaat untuk membuat rambut halus dan kuat. Dengan harga 40 ribu kamu sudah dapat mewarnai rambut kamu tanpa takut rambut akan rusak. Terlebih lagi di dalam satu kotak produk Beautylabo Hair Color terdapat alat dan bahan yang diperlukan untuk cat rambut, seperti cream colorant, cream developer, nozzle, sarung tangan, hingga kertas instruksi.

4. BSY Noni Black Hair

Jika kamu mencari produk cat rambut dengan campuran bahan alami seperti sari pati buah mengkudu, akar gingseng, dan ramuan bebas bahan kimia, BSY Noni Black Hair bisa jadi salah satu rekomendasinya. Selain harganya yang murah cukup dengan 12 ribu, produk ini dapat mengatasi masalah seperti ketombe, kulit gatal, dan rambut botak sehingga tidak perlu khawatir jika akan merusak rambut kamu.

5. Culrusia Hair Color

Rekomendasi Produk Cat Rambut lainnya adalah Culrusia Hair Color yang mengandung pro vitamin B5 dan kondisioner yang mampu melindungi warna rambut dan mengurangi dari kerusakan serta kering. Culrusia Hair Color memiliki banyak pilihan warna yang dapat menjadikan warna rambut uban, kusam menjadi berkilau dengan mudah dan cepat.

6. Moon 17 Bubble Hair Color

Moon 17 Bubble Hair Color juga bisa jadi salah satu rekomendasi produk cat rambut yang aman, karena mengandung Matricaria Flower Extract untuk memperkuat akar rambut dan mencegah ketombe. Kelebihan dari produk ini adalah bebas dari bahan kimia PPD ( Para - Phenylen Diamine ) dan Amonia, sehingga dapat memberikan warna yang indah alami sesuai keinginan.

7. Bigen Silk Touch Cream Color

Rekomendasi produk cat rambut terakhir adalah Bigen Silk Touch Cream Color, produk yang mengandung ekstrak ginseng dan diperkaya dengan silk touch, vitamin C dan E yang juga merawat serta menutrisi helaian rambut.

Nah, setelah mengetahui rekomendasi produk cat rambut. Apa saja sih yang harus diperhatikan saat mewarnai rambut?

Itu dia rekomendasi produk hingga cara cat rambut yang baik dan benar. Apakah kamu ingin mencobanya?

  1. Keywords:
  2. Garnier Color Naturals Creme Riche
  3. Nyu Creme Hair Colour
  4. Beautylabo Hair Color
  5. Bsy Noni Black Hair
  6. Culrusia Hair Color
  7. Moon 17 Bubble Hair Color
  8. Bigen Silk Touch Cream Color
  9. Produk Cat Rambut Aman